Namrole, KT
Hal tersebut dikemukakan Kepala Bagian (Kabag) Sumber Daya Manusia (SDM) Kepolisian Resor (Polres) Buru Selatan (Bursel), Ajun Komisaris Polisi (AKP) Subhan Amin, kepada Suara Buru Selatan, Sabtu, 9 November 2024, di Kepolisian Resor (Polres) Bursel.
"Dari SDM mengadakan rekrutmen Bakomsus, khususnya di bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, gizi dan Kesehatan masyarakat, " kata Subhan.
Amin menuturkan, SDM merekrut Bakomsus khususnya di bidang pertanian, perikanan, peternakan, gizi dan kesehatan masyarakat yang diberikan kesempatan kepada adik-adik kita tamatan SMK, D-III dan S-1.
Dia mengaku, rekrutmen ribuan Bakomsus se Indonesia, khusus untuk menunjang program 100 hari kerja Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto.
"Untuk memaksimalkan perekrutan Bakomsus, beberapa waktu lalu, Polres Bursel, telah melakukan sosialisasi pembukaan penerimaan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 6 di Waesama, " ujar Amin.
Dia mengaku, sosialisasi penerimaan Bakomsus dilakukan secara tatap muka, via media sosial, selebaran, brosur yang sudah sampaikan kepada masyarakat sejak 3-10 November.
"Rencan¡a pendaftaran Bakomsus dibuka 11-17 November 2024, untuk mengisi kuota seluruh Indonesia sebanyak 6000. Untuk kuota POLDA Maluku belum diketahui berapa banyak, " tutur Subhan.
Pria dengan tiga balok emas dipundak ink berharap, mudah-mudahan kuota POLDA Maluku bisa mendapatkan kesempatan seperti POLDA lain, mengingat potensi alam kita sangat mendukung, baik di pertanian, peternakan, perikanan dan kesehatan gizi.
Dia menjelaskan, Bakomsus menerima dengan tinggi 163 cm untuk laki-laki (POLRI), 157 cm untuk perempuan (POLWAN), sedangkan untuk usia, masuk 18 tahun saat pendidikan hingga 25 tahun.
Untuk lulusan SMK minimal usia 17 tahun 7 bulan, maksimal 22 tahun, lulusan D-III minimal berusia 17 tahun 7 bulan maksimal 25 tahun sedangkan untuk lulusan D-IV dan S-1 minimal 17 tahun 7 bulan dan maksimal 28 tahun.
"Saya sangat mengharapkan adik-adik di Bursel bisa bergabung untuk mendukung program Presiden, " ucap orang nomor satu di SDM Polres Bursel ini.
Untuk diketahui, pendaftaran bisa dilakukan via https://penerimaan.polri.go.id/hotline WA 0822 9910 9196. (KT/04)
0 komentar:
Post a Comment