• Headline News

    Thursday, August 8, 2024

    Amankan Tahapan Pilkada, Polres Bursel Gelar Rakor Lintas Sektoral

    Namrole, KT
    Polres Buru Selatan (Bursel) mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) lintas sektoral terkait Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak. 


    Rakor ini berlangsung pada Rabu, 7 Agustus 2024 sebagai bagian dari Operasi Mantap Praja Salawaku 2024 di gedung B Polres Bursel.


    Kapolres Bursel, AKBP Agung Gumilar, menekankan pentingnya sinergi antara berbagai instansi dan elemen masyarakat untuk menjaga keamanan selama proses Pilkada. 


    "Penyelenggaraan pesta demokrasi pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bursel yang akan dilaksanakan tidak lepas dari dukungan segenap elemen masyarakat Bursel, terutama dalam bidang keamanan," kata Kapolres.


    Oleh sebab itu, lanjut Kapolres, perlu dilakukan koordinasi, perencanaan, pengorganisasian, dan pelaksanaan pengamanan baik dari Polres Bursel maupun antar instansi terkait, yang merupakan dasar keberhasilan dalam mewujudkan terlaksananya pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bursel yang aman, damai, dan lancar.


    "Indeks kerawanan Pemilu menjadi acuan utama Polres Bursel dalam pelaksanaan Operasi Mantap Praja Salawaku 2024, sehingga kami berkomitmen untuk mengantisipasi segala potensi ancaman sejak dini agar tidak berkembang menjadi gangguan nyata yang dapat mengganggu jalannya pesta demokrasi," tegasnya.


    Kapolres membeberkan, salah satu potensi ancaman yang diidentifikasi adalah adanya polarisasi di masyarakat akibat perbedaan kepentingan dalam Pilkada. 


    Kondisi ini perlu diantisipasi dengan baik agar tidak menimbulkan perpecahan dan konflik. 


    Lebih jauh Kapolres menyebut, Pilkada serentak tahun 2024 ini menjadi momen yang sangat penting bagi masyarakat Bursel dimana kabupaten yang terdiri dari 6 kecamatan dan 81 desa akan melaksanakan Pilkada, selain pemilihan gubernur.


    "Oleh karena itu, sinergi dan soliditas antar berbagai pihak menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses penyelenggaraan pilkada berlangsung," tambahnya.


    Dia menyoroti potensi gangguan keamanan dan konflik sosial yang dapat muncul selama tahapan Pilkada dan menekankan perlunya koordinasi yang baik untuk mengantisipasi segala potensi ancaman.


    "Dengan sinergi yang kuat, diharapkan Pilkada serentak di Bursel dapat berjalan dengan aman, damai, dan lancar," tandasnya. 


    Rakor ini dihadiri oleh perwakilan dari KPU, Bawaslu, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Kesbangpol, Koramil 02/1506 Leksula, Kompi C 735 Nawasena, dan tokoh agama. (KT/03)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Amankan Tahapan Pilkada, Polres Bursel Gelar Rakor Lintas Sektoral Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top