Semarang, KT - Hadiri peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) Ke 31, Penjabat (Pj) Wali Kota Ambon, Dominggus N. Kaya berharap angka prevalensi stunting di Kota Ambon semakin menurun, dari sebelumnya pada Bulan Mei Lalu (21,1 persen).
“Karena anak-anak kita yang sekarang ini (balita dan usia di bawah) menjadi harapan untuk masa depan Bangsa, Maluku, dan Kota Ambon. Kedepan mereka menjadi generasi yang berkualitas tinggi, cerdas, sehat dan punya kemampuan,” ungkapnya, kepada media Center Kominfo Ambon, usai mengikuti puncak peringatan Harganas ke 31, di Simpang lima, Kota Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (29/6/24).
Oleh sebab itu, Pemerintah berkewajiban memberikan perhatian khusus terkait dengan hal ini termasuk soal bonus demografi. Komitmen kita, adalah mempersiapkan anak-anak usia 14 tahun kebawa dengan baik, sehingga tujuan nasional “Indonesia Emas Tahun 2045” dapat terwujud dari Kota Ambon juga.
“Menghadapi tantangan itu, kita akan kerja keras. Saya berkeinginan periode ini 22 Puskesmas, dan juga Posyandu itu kita akan turun secara langsung dan didampingi oleh Kepala Desa, Lurah dan petugas-petugas lai, lintas sektor guna mendorong capaian tersebut,” ungkapnya.
Ditegaskannya, seluruh pemangku kepentingan termasuk stakeholder holder terkait akan mengambil bagian, guna menggencarkan penurunan angka prevalensi Stunting di Kota Ambon.
Untuk diketahui, kegiatan kenegaraan tersebut dihadiri oleh Kaya, yang didampingi Pj. ketua TP-PKK Kota, Desy N. Kaya, Sekretaris Kota (Sekkot), Agus Ririmasse, Kepla Dinas Kesehatan, Wendy Pelupessy, Kepala Bappeda Litbang, Enrico Matitaputty, Kadis DPPKB, J.W Patty, Kadis Koperasi, Mintje Tupamahu, dan para Camat. (AJP)
0 komentar:
Post a Comment