• Headline News

    Monday, April 29, 2024

    Wattimena Buka Acara Pentas Seni Budaya Sanggar Al-Muzaffar

    Ambon, KT
    Penjabat (Pj) Walikota Ambon, Bodewin Wattimena, hadir dan membuka kegiatan Pentas Seni Budaya Sanggar Al-Muzaffar Asmil Batu Merah.


    Kegiatan ini bertemakan “Ekspresi Kreativitas Sanggar Al-Muzaffar Untuk Melestarikan Budaya Lokal Maluku Melalui Pentas Seni Budaya”.


    Acara Pentas Seni Budaya Sanggar Al-Muzaffar tersebut dilaksanakan di Halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Ambon, pada hari Minggu (28/4/24).


    Wattimena dalam sambutannya memberi apresiasi kepada pimpinan dan pengurus Sanggar Al-Muzaffar atas inisiatif mereka dalam melestarikan kebudayaan lokal.


    Untuk mensukseskan seluruh acara sanggar tersebut, Wattimena menekankan pentingnya kerja bersama untuk menjaga, mempertahankan, dan melestarikan kebudayaan lokal di Kota Ambon dan Provinsi Maluku.


    Katanya, dalam mengembangkan sektor pariwisata yang melibatkan integrasi antara potensi pariwisata alam dan atraksi budaya sebagai nilai jual yang tinggi.


    Selain itu, Bodewin juga telah mencanangkan pembentukan sanggar seni budaya di setiap desa dan kelurahan di Kota Ambon untuk mendukung potensi pariwisata lokal. Upaya ini juga bertujuan untuk melestarikan nilai-nilai budaya lokal sebagai akar dari kebudayaan nasional.


    “Dengan potensi pariwisata yang dimiliki dan penguatan nilai-nilai kearifan lokal, diharapkan masyarakat Ambon dan Maluku dapat terus mengembangkan seni dan budaya lokal sebagai bagian dari identitas dan kekayaan budaya yang harus dilestarikan” tandasnya Bodewin.


    Acara Pentas Seni Budaya Sanggar Al-Muzaffar diwarnai dengan berbagai tarian tradisional yang menampilkan kekayaan budaya Maluku. (AJP)

    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Wattimena Buka Acara Pentas Seni Budaya Sanggar Al-Muzaffar Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top