• Headline News

    Friday, April 19, 2024

    SMK Negeri 3 Ambon Gelar UKK Siswa

    Ambon, Kompastimur.com
    SMK Negeri 3 Ambon, Provinsi Maluku menggelar Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) Siswa, Kamis (18/4/2024).


    Kepala Bidang SMK Dinas Pendidikan Provinsi Maluku, Anisa, SE dalam sambutannya saat membuka kegiatan tersebut mengaku Keahlian UKK merupakan penilaian yang diselenggarakan khusus bagi siswa siswi SMK untuk mengukur pencapaian kompetensi peserta didik.


    "UKK dilaksanakan sebagai bagian proses pembelajaran SMK yang merupakan didikan terakhir," ucap Anisa.


    Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa tujuan dari UKK adalah pertama sebagai ukuran pencapaian siswa - siswi SMK yang telah menyelesaikan proses pembelajaran sesuai kompetensi keahlian masing-masing.

    Kedua, memfasilitasi siswa - siswi SMK yang akan menyelesaikan pendidikan untuk mendapatkan  sertifikat kompetensi atau sertifikat uji kompetensi.


    Ketiga, mengoptimalkan pelaksanaan sertifikasi kompetensi yang berorientasi pada pencapaian kompetensi lulusan SMK sesuai gerakan kualifikasi nasional Indonesia.


    Keempat, menfasilitasi kerjasama SMK ke dunia kerja dalam rangka pelaksanaan uji kompetensi sesuai kebutuhan kerja.


    "Kegiatan UKK ini sebagai bentuk untuk menguji kompetensi siswa sebelum mereka memasuki dunia kerja atau dunia industri, saya ingin UKK ini menjadi kunci dalam mengukur keberhasilan peserta didik di SMK Negeri 3 Ambon jadi siap untuk berjuang serta bersaing positif dalam dunia kerja dan dunia industri kedepannya," pungkasnya.


    "Dengan kegiatan UKK SMK Negeri 3 Ambon diharapkan siswa siswi kelas 12 dapat melakukan yang terbaik dan menyelesaikan tahapan - tahapan ujian dengan teliti sehingga memberikan hasil yang memuaskan untuk anak -anak ku yang saya cintai," tandasnya.

    Menutup sambutannya, Anisa membuka dengan resmi Kegiatan UKK SMK Negeri 3 Ambon dengan 4 kompetensi yaitu kompetensi bisnis, konstruksi dan properti desain permodelan dan berotasi bangunan serta teknik listrik dan teknik instalasi tenaga listrik. 


    Sementara itu, Kepsek SMK Negeri 3 Ambon, Ipa Nur Alydrus mengatakan penyelenggarakan UKK tahun ajaran 2023 2024 akan berjalan sampai tanggal 26 April 2024.


    Ia berharap, 359 siswa yang mengikuti UKK tersebut bisa hadir dan menunjukan skillnya sebagai siswa SMK Negeri 3 Ambon.

    "Sebenarnya yang mengikuti ujian adalah 360 siswa, namun Tuhan Yang Maha Esa telah memangil 1 siswa kami sebelum bulan Ramadhan kemarin sehingga hari ini yang mengikuti adalah 359," ucapnya sedih.


    Pada uji kompetensi kali ini, SMK Negeri 3 Ambon mengambil ujian secara mandiri dengan mengundang penguji hadir ke SMK Negeri 3 Ambon untuk mengadakan atau menguji secara langsung di sekolah tersebut.


    "Sekolah mengadakan ujian kompetensi ini agar siswa -  siswi ini kelak lulus tetap berkompeten, bahwa mereka akan bekerja di industri dan ampu bersaing di dunia kerja," tandasnya. (AJP)

    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: SMK Negeri 3 Ambon Gelar UKK Siswa Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top