• Headline News

    Sunday, April 21, 2024

    Sejumlah Balon Kepala Daerah Ambil Formulir Pendaftaran Parpol

    Namrole, Kompastimur.com
    Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 semakin seru. Begitu juga yang terjadi di kabupaten Buru Selatan (Bursel) pasca sejumlah partai di kabupaten tersebut membuka pendaftaran untuk memperebutkan rekomendasi sebagai tiket.

    Dari informasi yang berhasil dihimpun, ada sejumlah Bakal Calon (Balon) Bupati dan wakil Bupati yang telah mengutus Liaison Officer (LO) untuk mengambil formulir pendaftaran di sejumlah Partai.


    Zulkifly Renyaan, LO Bakal Calon Wakil Bupati Bursel, Sami Latbual yang dihubungi media ini mengaku bahwa ia telah mewakili kandidatnya mengambil formulir di partai Perindo.


    "Hari ini Sabtu 20 April 2024, saya mewakili kandidat saya, Pak Sami Latbual mengambil formulir pendaftaran Calon Wakil Bupati di partai Perindo," ucap Renyaan melalui Messenger, Sabtu (20/4/2024).


    Renyaan mengaku, untuk waktu pengembaliannya akan dilakukan dalam waktu dekat.


    "Dalam waktu dekat akan kami kembalikan," singkatnya.


    Sementara itu, Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Bursel, Tarif Soulissa yang dihubungi mengaku sampai saat ini baru dua Balon kepala daerah yang mengambil formulir di partai yang ia pimpin.

    "Sampai saat ini sudah dua Balon yang ambil formulir, Balon Wakil Bupati atas nama Sami Latbual dan Balon Bupati atas nama Abdul Hamid Souwakil," tandas Solissa.


    Balon Wakil Bupati, Abdul Hamid Souwakil juga diketahui telah mengambil formulir pendaftaran di DPD PAN dan DPRD Partai Demokrat Bursel.

    "Baru Pak Hamid Souwakil yang ambil Formulir bakal Calon Bupati," terang Ketua Bapilu DPD PAN Bursel, Pati Loilatu melalui pesan WhatsApp, Sabtu (20/4/2024).


    Selain PAN, tim penjaringan DPC PDIP Perjuangan juga telah kedatangan LO Balon Wakil Bupati Bursel atas nama Hempri Beno Lesnussa.


    "Baru satu orang untuk calon wakil bupati atas nama Hempri Beno Lesnussa," terang Sekretaris Penjaringan Balon Bupati dan Balon Wakil Bupati DPC PDIP Bursel, Udin Iksan melalui pesan WhatsApp.


    Terpisah, Sunardi Gura, LO Balon Bupati Bursel, Abdul Haris Wally yang dikonfirmasi mengaku bahwa kandidatnya akan mengambil formulir pada Senin (22/4/2024), namun untuk pendaftaran akan dilakukan langsung di DPP partai politik.


    "Belum ambil, Senin baru ambil. Ambil disini daftar di DPP," ujar Sunardi. (KT/03)

    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Sejumlah Balon Kepala Daerah Ambil Formulir Pendaftaran Parpol Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top