• Headline News

    Monday, September 12, 2022

    Rebut Kursi Kades Nakarhamto, 3 Balon Ini Siap Bertarung

    Ambon, Kompastimur.com 
    Tiga Bakal Calon (Balon) Kepala Desa (Kades) siap meramaikan pertarungan perebutan kursi Kades Nakarhamto, Kecamatan Kepulauan Babar, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) pada pemilihan Kades yang akan berlangsung dalam waktu dekat ini.


    Menurut salah satu Panitia pemilihan Kades Nakarhamto, Orgenes Teurupun bahwa Desa Nakharhamto telah siap melakukan pemilihan kepala desa definitif berdasarkan prosedur yang berlaku.


    "Ada tiga Balon yang sudah siap merebut kursi Kades Nakharhamto. Dan kami panitia sudah siap menggelar pesta rakyat tingkat desa ini. Panitia tidak akan menyimpang dari kriteria yang ada, semua demi kesejahteraan masyarakat desa," kata Teurupun kepada media ini di Ambon, Senin  (12/9/2022).


    Katanya, 3 orang Bakal calon yang akan bertanding dalam pemilihan Kades definitif Desa Nakarhamto masing - masing, Justinus. J. Pipiana, Thomas . J. Dewis, dan Mentanus (mantan kepala desa).


    "Pemilihan Kades Nakarhamto direncanakan pada tanggal 20 Oktober 2022," ungkapnya.


    "Harapan masyarakat, bahwa siapapun yang akan terpilih, semoga dapat melakukan tugas dengan baik dan dapat mensejahterakan masyarakat  Desa Nakharhamto dan dusun Ilwyara tercinta," paparnya.


    Ia menambahkan bahwa Desa Nakarhamto memiliki satu anak Dusun yaitu Dusun Ilwyara yang terkenal dengan sebutan "Ilwyara Tanah Yang  Subur".


    Dari sebutan nama ini, sudah menjadi tujuan utama bagi masyarakat untuk mendapatkan serta menginginkan figur seorang  pemimpin (Kades) yang adil, Arif dan bijaksana serta mampu menunjukan kejujuran dalam sikap dan perbuatannya.


    "Kami menginginkan pemimpin yang jujur dalam setiap kata dan perbuatan. Kami ingin ada tindakan nyata pada masa kepemimpinannya demi kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat desa," tutup Teurupun. (AJP)

    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Rebut Kursi Kades Nakarhamto, 3 Balon Ini Siap Bertarung Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top