Malteng, Kompastimur.com,- Akibat curah hujan terus menerus yang terjadi belakangan ini mengakibatkan banjir dan tanah longsor di mna-mana salah satunya terjadi longsor di Negeri Liliboy, Dusun Samaku Kecamatan Leihitu Barat, Kabupaten Maluku Tengah.
Kejadian ini terjadi tepatnya pada siang hari Selasa (26/7/2022), Pukul 11.30 WIT.
Menurut Bhabinkamtibmas Negeri Liliboy, Bripka M. Pattiasina, bahwa akses lalu lintas jalan dari Negri Liliboy menuju Desa Alang terhambat, akibat dari tanah longsor yang terjadi.
"Akses dari negeri Liliboy ke negeri Alang terputus karena ada longsor," ucap Pattiasina.
Menyikapi yang terjadi, Patiasina selaku Babinkamtibmas yang bertugas dan mempunyai tanggung jawab penuh, Ia telah menggerakkan masyarakat setempat agar bersama- sama melakukan pembersihan pada ruas jalan yang terkena longsor.
"Masyarakat sudah gotong royong membersihkan area longsor dimaksud untuk memperlancar aktivitas jalan bagi masyarakat," ucapnya.
Selain itu, Ia memberikan edukasi kepada masyarakat agar selalu waspada bahaya banjir dan longsor khususnya bagi warga yang bermukim pada lereng-lereng gunung dan Bantaran sungai."Tidak ada korban dalam insiden itu. Masyarakat sudah saya himbau untuk berhati-hati dan mewaspadai bahaya longsor dan banjir," pungkasnya. (KT/JP)
0 komentar:
Post a Comment