• Headline News

    Sunday, June 7, 2020

    Kasus Covid-19 Di Maluku Naik Lagi Jadi 282 Orang


    Maluku, Kompastimur.com 
    Nampaknya Kasus Covid-19 di Provinsi Maluku terus mengalami kenaikan sebab jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi Maluku terkonfirmasi bertambah dari 261 menjadi 282 kasus.

    "Hari ini terdapat penambahan 282 kasus, Dalam Perawatan 207, Sembuh 67 orang, dan 8 orang meninggal," ucap kepala Biro Humas dan Protokol Setda Maluku Melky Lohy kepada wartawan via press release di WhatsApp, Sabtu (6/6/20).

    Lohi menjelaskan, untuk pasien positif  hari ini berasal dari Ambon (20) dan Maluku Tengah (1).

    Sedangkan kasus terkonfirmasi sebagai berikut, untuk Kota Ambon 178 kasus, Kabupaten Maluku Tengah (Malteng) 8 kasus, Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) 1 kasus, Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) 12 Kasus, Kabupaten Buru 5 Kasus, Kabupaten Maluku Barat Daya (MBD) 3 kasus.

    Kemudian, untuk PDP 38 orang dengan rincian Kota Ambon sebanyak 24 PDP, Kabupaten Malteng 13 PDP, Kab. Buru 1 PDP.

    Untuk ODP sebanyak 43 dengan rincian Kota Ambon 30 ODP, Kabupaten Malteng 11 ODP, Kabupaten SBB 1 ODP, Kabupaten SBT 1 ODP.

    Lebih jauh Lohy menyampaikan,  penambahan kasus konfirmasi pada tanggal 5 Juni 2020, yaitu: Kasus 255: “RM”, perempuan, 33 tahun, asal Ambon, Kasus 256: “RSN”, laki-laki, 27 tahun, asal Ambon, Kasus 257: “RG”, laki-laki, 27 tahun, asal Ambon, Kasus 258: “AM”, laki-laki, 40 tahun, asal Ambon, Kasus 259: “SR”, perempuan, 44 tahun, asal Ambon, Kasus 260: “NB”, perempuan, 23 tahun, asal Ambon, Kasus 261: “VP”, perempuan, 24 tahun, asal Ambon.

    Untuk daftar inisial, jenis kelamin, dan umur dari penambahan hari ini, 6 Juni 2020 yaitu: “GA”, laki-laki, 50 tahun, “SK”, laki-laki, 42 tahun, “SP”, perempuan, 56 tahun, “SW”, laki-laki, 32 tahun, “SB”, perempuan, 60 tahun, “HB”, laki-laki, 67 tahun, “AB”, perempuan, 16 tahun, “EK”, perempuan, 32 tahun, “RT”, perempuan, 45 tahun, “C”, perempuan, 18 tahun, “TNW”, perempuan, 35 tahun, “RK”, laki-laki, 47 tahun, “SN”, laki-laki, 60 tahun, “CGN”, perempuan, 21 tahun, “AA”, laki-laki, 42 tahun, “AM”, perempuan, 35 tahun, “MA”, perempuan, 49 tahun, “CL”, perempuan, 45 tahun, “LMT”, perempuan, 54 tahun, “NH”, perempuan, 27 tahun, “I”, laki-laki, 33 tahun.

    "Untuk daftar nomor konfirmasi dan asal dari penambahan kasus hari ini, akan diumumkan kemudian," tambah Lohy.

    Sedangkan, pengajuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) dari Pemerintah Kota Ambon akan ditindaklanjuti ke Kementerian Kesehatan RI.

    "Sebagai informasi, pada hari ini, 6 Juni 2020, Pemerintah Kota Ambon melalui Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Ambon secara resmi telah mengajukan dokumen pengajuan PSBB Kota Ambon kepada Pemerintah Provinsi Maluku di Sekretariat Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Provinsi Maluku," pungkasnya.

    Saat ini pemerintah Provinsi Maluku sedang berusaha keras untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dan seluruh masyarakat Maluku diharapkan ikut ambil peran dengan menaati seluruh himbauan pemerintah terkait penerapan protap kesehatan. (KT/05)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kasus Covid-19 Di Maluku Naik Lagi Jadi 282 Orang Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top