• Headline News

    Saturday, June 27, 2020

    Ayo, Mari Katong Dukung Penerapan PSBB Di Kota Ambon


    Ambon, Kompastimur.com
    Webinar Maluku akan menggelar diskusi online dengan tajuk Mari Katong Dukung Penerapatan PSBB di Kota Ambon.

    Moderator Diskusi Online Webinar Maluku, Randy Tohiyano kepada wartawan menjelaskan, diskusi online ini akan menghadirkan Walikota Ambon Richard Louhenapessy SH sebagai narasumber.

    Selain Walikota ambon, webinar ini akan diisi juga oleh tiga narasumber lainnya yakni DR Jemmy J Pieterz SH MH dari akademisi Unpatti, Kombes Pol Leo Surya Nugraha Simatupang (Kapolres Pulau Ambon dan PP Lease), dan Kol.Cav.Cecep Tendi Sutandi (Dandim 1594/Ambon).

    Diskusi online yang dipandu  Randy Tohiyano, akan berlangsung selama satu jam tigapuluh menit, dimulai pukul 15.00 wit dan berakhir pukul 16.30 wit.

    Menurut alumni IAIN Ambon ini, kalau kegiatan diskusi online dengan tajuk Mari Katong Dukung Penerapan PSBB Di Kota Ambon, juga didukung Gubernur Maluku, Murad Ismail dan Ketua Harian Gustu Propinsi, Kasrul.Selang ST MT.

    Karena itu, Murad Ismail dan Kasrul Selang turut mengundang masyarakat Maluku, lebih khusus lagi warga Kota Ambon agar ikut dalam diskusi online Sabtu esok.

    Masyarakat dapat ikuti Join zoom meeting , Meeting ID 4455544545 dengan pasword 110110.
    Atau bisa ikuti live streaming on youtube Basudara Maluku. Narahubung , Putra nomor hp 082112782129. (KT/LTO)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ayo, Mari Katong Dukung Penerapan PSBB Di Kota Ambon Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top