Ambon, Kompastimur.com
Komandan Polisi Militer Angkatan Laut (Danpomal) Lantamal IX Letkol Laut (PM) Agus Musrichin, ditengah - tengah bulan Ramdhan dan pademi Covid - 19 memberikan bantuan kepada masyarakat Masjid Tua Wapauwe dan masyarakat Negeri Morela, Jumat (15/05/2020).
Danpomal Lantamal IX mengatakan, bahwa kegiatan merupakan bentuk kepedulian TNI AL dan sudah seharusnya membantu masyarakat yang membutuhkan. Sehingga meringankan beban untuk memenuhi kebutuhan sehari - hari, bantuan yang diberikan berupa bahan - bahan sembako.
"Masyarakat mengucapkan banyak terima kasih kepada TNI AL yang peduli kepada masyarakat Masjid Tua Wapauwe dan masyrakat Negeri Morela, khususnya dengan adanya Pademi Covid - 19," katanya.
Diharapkan pandemi COVID-19 ini segera berakhir dan aktifitas masyarakat kembali normal serta roda perekonomian pulih seperti sediakala. (KT-Rls/Dispen).
0 komentar:
Post a Comment