• Headline News



    Friday, May 24, 2019

    Ramadhan, PKK SBT Berbagi Takjil


    SBT, Kompastimur.com 
    Tim penggerak pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) membagikan takjil di Kota Bula. Pembagian takjil ini berpusat di jalan KPUD SBT dan persimpangan jalan Desa Tansiambon yang berlansung pada, Jumat (23/5).

    Pembagian takjil ini dipimpin lansung oleh Ketua Tim Penggerak PKK SBT, Missa Keliobas yang juga Istri Bupati SBT.

    Kegiatan ini dipusatkan tepat depan kantor KPU SBT pada pukul 16:00 WIT dan kemudian dilanjutkan dipersimpangan jalan menuju Desa Tansi Ambon. Dua titik pembagian takjil ini menjadi sasaran tim PKK, pasalnya dua titik ini merupakan jalan lintas menuju kecamatan Teluk Waru dan dua Kecamatan lainnya, sementara depan jalan KPU SBT menjadi pusat kota sekaligus merupakan jalan utama Bula-Masohi.

    Sebelumnya, pada tanggal 7 Mei dalam bulan ramadhan ini, Tim penggerak PKK ini juga  melakukan pembagian takjil di Desa Hote Kecamatan Bula Barat, yang kemudian dilanjutkan dengan pembagian takjil di Desa Bonfia Kecamatan Teluk Waru.

    Selain pembagian Takjil, Tim penggerak PKK ini juga melakukan buka puasa bersama di Desa Belis, Solang dan Kampung Baru Tecamatan Teluk Waru.

    Tim penggerak PKK kabupaten yang terdiri dari empat pokja ini berbagi tanggung jawab, untuk dua kelompak membagikan takjil dan kelompok lainnya melakukan buka puasa bersama.

    Sementara itu, bagian sekretariatan PKK kabupaten hanya bertugas untuk kegiatan tadarus.

    Ketua Penggerak PKK Kabupaten SBT, Missa Keliobas mengatakan, pembagian takjil ini dilakukan sesuai dengan jadwal pembagian yang sebelumnya dilakukan sejak tanggal 7 mei dan berakhir ditanggal 30 Mei mendatang. Selain itu, Tim penggerak PKK SBT berencana menggelar pembagian makanan tadarus di masjid Agung Bula dan sekitarnya.

    “Minggu malam kita rencana pembagian makanan tadarus di Masjid agung Bula dan sekitarnya. Untuk jadwal hari senin, (27/5) sore, Tim penggerak PKK SBT melakukan Pembagian makanan berbuka dengan pasien yang ada di RSUD Bula,” kata Kelioabs

    Dikatakan, Takjil buat sebagian orang merupakan hal yang ditunggu dan dinanti saat bulan Ramadhan tiba.

    Sebagian besar umat Muslim di Negara ini akan berbondong- bondong pergi keluar untuk mencari menu takjil buka puasa.

    Keramaian orang yang mencari dan membeli es buah, bubur beras pulut hitam, kolak, gorengan atau aneka minuman atau makanan untuk buka puasa lainnya memang menjadi ciri khas tersendiri di Bulan Ramadhan.

    Keliobas berharap,  melalui Tim penggerak PKK SBT, dapat mewujudkan rasa peduli dan cinta terhadap masyarakat SBT. (KT/FS)

    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ramadhan, PKK SBT Berbagi Takjil Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top