SBT, Kompastimur.com
Menjelang
Pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten Seram Bagian Timur, Asisten I Setda SBT,
Hasan Suwakul resmi lepas kontingen MTQ, yang dipusatkan di, Jln. Protokol
Bula, pada Sabtu (06/04)
Asisten I Setda
SBT, Hasan Suwakul dalam sambutan pelepasan kontingen MTQ tersebut mengatakan, mayoritas
masyarakat Seram Bagian Timur (SBT) adalah Muslim di angka 95%, maka dengan
momentum MTQ ini harus dijadikan sebagai landasan untuk memupuk keakraban serta
hubungan antar beragama di Kabupaten Seram Bagian Timur.
"Momentum
MTQ ini menjadi Satu landasan Untuk Memupuk keakraban Hubungan Bergama di
Kabupaten SBT," ucapnya.
Selain itu,
Asisten I Setda SBT ini menambahkan, mewakili Pemerintah Daerah, pihaknya
berharap, event ini harus berjalan dengan baik dan normal, mulai dari awal
hingga akhir, sehingga bisa melahirkan para generasi yang berkualitas.
Dirinya
berharap, dalam proses penilain pada pelaksanaan MTQ tingkat Kabupaten SBT ini
benar-benar murni tanpa ada kecurangan pada pelaksanaan event tersebut.
"Mewakili
Pemerintah Daerah, event MTQ harus berjalan sesuai Norma yang berlaku, mulai
dari awal sampai akhir Kegiatan ini. Pak Bupati berharap dalam MTQ ini tidak
ada kecurangan," katanya mengutip ucapan Bupati Kepada dirinya.
Untuk diketahui,
pelepasan 13 Kontingen yang mengikuti MTQ tingkat Kabupaten diluar dari
Kecamatan Seram Timur dan Kecamatan Kiandarat.
Pelepasan para
kafilah ini dimulai dari Jalan Protokol Bula menuju arena pelaksanaan MTQ yang
dipusatkan di halaman Masjid Raya Bula.
Pantauan lansung
media ini, para kafilah mulai berjalan dengan rapi tanpa ada yang keluar dari
barisan masing-masing Kafilah. (KT/FS)
0 komentar:
Post a Comment