Namrole,
Kompastimur.com
Sebanyak 125 siswa PAUD (Pendidikan Anak
Usia Dini) dan Taman Kanak-Kanak (TK) di Gugus Ceria III dikukuhkan oleh Pjs Kepala
Bidang Pendidikan Luar Sekolah (PLS) Dinas Pendidikan Kabupaten Bursel, Thomas
Solissa.
Proses pengukuhan yang dipusatkan di
aula Kantor Desa Labuang, Kecamatan Namrole, Kabupaten Buru Selatan (Bursel), Sabtu
(27/04/2019) itu turut dihadiri oleh Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Namrole,
Maxigen L Lesnussa.
125 siswa PAUD dan TK itu terdiri dari
TK Fena Braun sebanyak 36 orang, PAUD Tunas Harapan sebanyak 17 orang, PAUD
Samson sebanyak 2 orang, PAUD Flamboyan sebanyak 9 orang, PAUD Batu Peka
sebanyak 9 orang, PAUD Kasih Bunda sebanyak 5 orang, PAUD mentari sebanyak 6
orang, PAUD Genesis sebanyak 41 orang.
Pjs Kepala Bidang PLS Dinas Pendidikan Kabupaten Bursel, Thomas Solissa dalam sambutannya diselah-selah prosesi wisuda 125 siswa PAUD dan TK itu memberikan apresiasi kepada para Bunda PAUD dan TK yang telah melaksanakan tugas dan tanggung jawab secara baik hingga anak-anak terkasih ini bisa diwisudakan.
“Memang tidak gampang mengelolah PAUD
atau TK. Saya secara pribadi sangat bangga karena bisa dipertemukan dengan Bapak
Ibu dan anak-anak yang ada disini dalam rangka kegiatan wisuda di saat ini. Melihat
situasi dan kondisi saat ini saya sangat salut pada seluruh pengelola PAUD dan TK.
Oleh karena itu, mari kita berikan apresiasi bagi mereka,” kata Solissa yang
disambut tepuk tangan tamu dan undangan serta orang tua yang hadir.
Dimana, Ia berharap, para orang tua
tidak hanya fokus pada pendidikan anaknya di tingkat PAUD dan TK saja, tetapi
harus pula merasa bertanggung jawab untuk menyekolahkan anak mereka hingga bisa
diwisudakan di tingkat Perguruan Tinggi dalam 10 hingga 15 tahun mendatang.
Apalagi, lanjutnya, Kabupaten Bursel
masih membutuhkan banyak Sumber Daya Manusia untuk mengembangkan daerah
tercinta ini. Dimana, PAUD dan TK memberikan peran yang cukup besar. Sebab,
PAUD dan TK menjadi pijakan bagi anak untuk meraih masa depannya.
“Saya mengharapkan partisipasi yang luar
biasa dari seluruh orang tua, seluruh perangkat desa, seluruh stakeholder yang
ada di Kecamatan maupun di Kabupaten ini untuk dapat kita bergandengan tangan,
bahu membahu memajukan pendidikan di Kabupaten Bursel, terlebih khusus untuk
PAUD dan TK,” tuturnya. (KT-01)
0 komentar:
Post a Comment