• Headline News

    Thursday, January 3, 2019

    Kunjungan Menko Info Disambut Hangat DANLANUD Leo Wattimena


    Morotai, Kompastimur.com 
    Komandan Lanud Leo Wattimena Kolonel Nav Arif Budhiyanto bersama Para Forkopimda Kabupaten Pulau Morotai, Provinsi Maluku Utara, siang tadi menyambut kedatangan Menteri Komunikasi dan Informasi RI Rudiantara beserta para rombongan di Bandara Pitu Pulau Morotai. Rabu (02/01).

    Ketika dalam penyambutan tersebut, Danlanud Leo Wattimena Kolonel Nav Arif Budhiyanto saat di konfirmasi mengatakan,  kedatangan para menteri rombongan ke Kabupaten Pulau Morotai dalam rangka melakukan kunjungan kerja oleh Menteri Komunikasi dan Informasi RI, Rudiantara dalam meningkatkan kulaitas jaringan komunikasi agar masyarakat bisa terbantu untuk melakukan komunikasi baik dalam daerah maupun luar daerah.

    Semtara, Menteri Komunikasi dan Informasi RI Rudiantara dalam sembutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah menyambut Ia beserta rombongan.

    " Terima kasih untuk sambutannya,  mudah-mudahan dengan berubah jaringan dari 2G Ke 4G lebih mempermuda komunikasi di daerah ini serta memperlancar alur komunikasi masyarakat disini dengan keluarga yang berada diluar kota," paparnya.

    "Saya berharap setelah Palapa Ring selesai, maka saya akan berusaha untuk menyamakan harga Telkomsel seluruh Indonesia khususnya wilayah Timur Indonesia," tambah Menko Info. (KT/MS/Zal)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Kunjungan Menko Info Disambut Hangat DANLANUD Leo Wattimena Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top