• Headline News

    Monday, September 24, 2018

    Lomba Makan Papeda Semarakan HUT Pelayanan Laki - Laki GPM Ke 32



    Piru, Kompastimur.com 
    Papeda yang merupakan makanan khas orang maluku sangat menjadi inspirasi sehingga digunakan sebagai bahan dalam ajang perlombaan semarak menyambut Hari Ulang Tahun Pelayanan Laki - Laki Gereja Prostestan Maluku (GPM) ke 32 di Desa Morekau Kecamatan Seram Barat Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB).

    Ajang lomba makan papeda semata-mata diangkat agar warga morekau secara khususnya dan masyarakat SBB dan maluku secara umumnya dapat melestarikan makanan pokok khas orang Maluku agar tidak punah ditelan masa dan dapat ditumbuh kembangkan oleh anak cucu Desa Morekau saat ini dan saat yang akan datang nanti.

    Lomba makan Papeda inh sekaligus memperkenalkan papeda secara luas agar dapat dikenal oleh masyarakat luar dari Maluku, apalagi mereka yang dari luar datang ke Maluku sekaligus untuk merasakan dan mencicipi papeda yang merupakan makanan kuliner khas orang Maluku ini.

    Hal ini disampaikan Sekretaris SUB Komisi Pelayanan Laki - laki GPM Jemaat Morekau Rudy Patty Kepada Kompastimur.com Minggu (23/9/2018).

    Rudy Patty menerangkan, kegiatan Lomba makan papeda dilakukan untuk menyosong HUT Pelayanan Laki - laki GPM Ke 32 ini pada prisipnya panitia ingin menjalin kebersamaan dalam membangun persekutuan dengan samua pihak baik itu masyarakat dan mitra pelayanan perempuan.

    " Lomba makan papeda yang diikuti oleh para warga jemaat yang terdiri laki-laki dan perempuan yang sangat di apresiasi oleh jamaat Morekau dan disambut dengan gembira dan sangatlah antusias" ungkapnya.

    Patty menambahkan lomba makan papeda diusung agar melestarikan makanan kuliner khas orang Maluku,dan bukan saja dihari HUT ini tapi di hari-hari lain pula lomba makan papeda dapat dikembangkan dan dilombakan agar dikenang selalu oleh generasi kita kedepan nanti.

    " Bukan hanya saja lomba makan papeda ada juga lomba lain untuk menyosong semaraknya HUT pelayanan laki - laki GPM ke 32 yakni Lomba Karaoke, Tenis meja dan beberapa mata lomba lainnya" tutur Patty. (KT/MFS)

    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Lomba Makan Papeda Semarakan HUT Pelayanan Laki - Laki GPM Ke 32 Rating: 5 Reviewed By: Redaksi
    Scroll to Top