• Headline News

    Sunday, July 29, 2018

    Para Kades Diminta Waspadai Modus Pemerasan



    SBT, Kompastimur.com 
    Para Kepala-kepala Desa di Kabupaten Seram Bagian Timur harus mewaspadai modus pemerasan yang dilakukan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab, bahkan tak segan-segan mengatasnamakan lembaga penegak Hukum.

    Informasi yang didaptakan media ini, ada komunikasi dengan meminta sejumlah uang kepada salah satu pejabat Desa di Kabupaten Seram Bagian Timur dengan alasan akan disetor ke Kejati Maluku. Modus ini telah dilancarkan di hampir semua daerah dan menjadikan para pejabat desa sebagai sasaran empuk.

    Selain itu, modus dengan menggunakan lembaga Polri pun tak luput dari itu. Bahkan tak tanggung-tanggung para komunikator ini selalu menggunakan nama besar Institusi Negara dan Pimpinan dari Institusi-institusi tersebut.

    Untuk itu para pejabat Desa harus berhati-hati dalam berkomunikasi sehingga terhindar dari hal-hal tersebut dan bila perlu, para Pejabat Desa harus memberanikan diri untuk melaporkan hal tersebut ke pihak berwajib.

    Oknum-oknum yang diduga melakukan pemerasan terhadap para pejabat Desa tersebut tak tanggung-tanggung mengirim nomor rekening kepada para pejabat Desa agar dilakukan poses transferan dengan menggunakan Rekening Bank BRI  dengan Nomor Rekening Norek 518201022409532 atas nama Arini.

    Menanggapi hal tersebut, salah satu Pemuda Asal SBT, Sandri Rumana, mengancam akan melaporkan hal tersebut ke Kompolnas jika dilakukan oleh para Oknum Anggota Kepolisian dan ke Mahkama Agung jika dilakukan oleh Kejati dan jajarannya.

    Ditambahkan, jika itu murni pemerasan yang dilakukan diluar dari Institusi penegak Hukum, maka pihak Kepolisian segera mengusutnya hingga tuntas.

    "Kami akan laporkan ke Pusat jika modus pemerasan ini benar dilakukan oleh oknum anggota kepolisian atau kejaksaan. Jika modus ini dilakukan oleh orang lain maka pihak berwajib segera mengusut tuntas," tegas Rumanama. (KT-FS)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Para Kades Diminta Waspadai Modus Pemerasan Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top