• Headline News

    Saturday, December 2, 2017

    FMI Sulsel Dapat Dukungan Dari Politisi Senior PKB



    Makassar, Kompastimur.com 
    Fraksi Muda Indonesia (FMI) bersama Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Sulawesi Selaan melaksanakan pertemuan khusus di hotel Trisula Makassar membahas mengenai kesepakatan Ketua Umum DPW PKB Sulsel, Azhar Arsyad yang diusung jadi Dewan Pembina FMI.

    Dalam pertemuan khusus Jumat, (01/12), Azhar Arsyad yang juga merupakan Politisi Senior PKB memberikan dukungan serta apresiasi pada FMI terkait keinginan dan kesadaran untuk meningkatkan Pendidikan Politik Pemuda terutama demi tercapainya Partisipasi Politik yang lebih tinggi kedepan.

    "FMI ini merupakan organisasi yang sangat baik, melihat tujuan dan arah gerakan yang seharusnya menjadi fokus utama di berbagai organisasi, termasuk Parpol itu sendiri, sangat menginspirasi" ungkap Arsyad.

    Sementara Ketua Umum Fraksi Muda Indonesia (FMI) Nurhidayatullah B. Cottong, lanjut memberikan keterangan "Kita tau bahwa beliau memiliki segudang pengalaman dan kapabilitas yang mumpuni, sehingga kita punya visi yang sama, apalagi beliau setuju dan siap mensupport kami" ungkap Cottong.

    Di tempat yang sama, Sekertaris Jenderal FMI, Dadang Mas Bakar memberikan keterangan terkait hasil pertemuan tersebut "Tadi kita sudah bertemu dengan ketum PKB Sulsel, dan Alhamdulillah beliau siap mendukung dan menjadi Dewan Pembina FMI,” jelasnya.


    Diketahui, sebelumnya, Rabu (29/11) FMI juga di canangkan bakal melebarkan sayap ke Sulawesi Tengah setelah bertemu Ketua DPW PKB Sulawesi Tengah, Hidayat yang juga siap bersinergi untuk setiap program FMI kedepan. (KT-D)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: FMI Sulsel Dapat Dukungan Dari Politisi Senior PKB Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top