• Headline News




    Sunday, October 15, 2017

    Ratusan Kader dan Simpatisan Partai Nasdem Serbu KPU Tana Toraja


    Tana Toraja, Kopastimur.com
    Partai NasDem mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tana Toraja dengan menggunakan pakaian Adat lokal khas Toraja.

    Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) Evivana Rombe Datu, S.Pd., MM didampingi Sekretarisnya Sarwidy Biringkanae, 4 anggota DPRD Fraksi Partai NasDem Tana Toraja, Pengurus DPC serta ratusan kader secara resmi mendaftarkan Partai Nasdem sebagai peserta Pemilu 2019 ke KPU Tana Toraja pukul 10.35 WIB Jumat (13/10/2017).

    Pendaftaran mengacu PKPU Nomor 11 Tahun 2017 yang mewajibkan untuk menyampaikan salinan KTA dan KTP seluruh anggota Partai Nasdem ke KPU.

    Kedatangan  Partai Nasdem ini disambut baik oleh anggota komisioner KPU Tana Toraja di Aula tempat pendaftaran.

    Ketua Partai Nasdem Evivana Rombe Datu, S.Pd., MM seusai melakukan pendaftaran mengatakan, hari ini pengurus Partai Nasdem seluruh daerah secara serentak mendaftarkan diri ke KPU setempat setelah sebelumnya Partai NasDem telah mendaftarkan diri ke KPU RI.

    "Waktu yang kami butuhkan tadi kurang lebih 25 menit karena seluruh persyaratan sudah dipersyaratkan jauh hari sebelumnya kami sudah persiapan dengan baik. Melalui pendaftaran ini kami sanat optimistis dan mendukung penuh jalannya pemilihan umum 2019 mendatang,” ungkap Evivana dengan penuh semangat.

    Ditanya soal taget Partai Nasdem di DPRD Tana Toraja pada pemilu 2019, Dia mengatakan taget pihaknya minimal 8 kursi supaya Partai NasDem bisa merebut Ketua DPRD Tana Toraja yang selama ini dipegang oleh Parai Golkar.

    Partai NasDem punya basis yang kuat di Kabupaten Tana Toraja, Partai Nasdem selalu berupaya untuk solid dan berintegritas kepada seluruh lapisan masyarakat.

    Saat usai pendaftaran, Elis Mangesa yang adalah anggota KPU Tana Toraja mengatakan, berkas Partai NasDem telah mememenuhi syarat pendaftaran hingga ke verifikasi.

     “Berkasnya telah kita terima dengan lengkap. Untuk saat ini yang terdata di KPU Tana Toraja baru ada empat parpol yang mendaftar. Kita masih menunggu parpol lainnya hingga batas akhir pendaftaran Senin, 16 Oktober 2017,” kata Elis.  (KT-MZT)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: Ratusan Kader dan Simpatisan Partai Nasdem Serbu KPU Tana Toraja Rating: 5 Reviewed By: Kompas Timur
    Scroll to Top