Dalam rangkah memperingati Milad HMI yang Ke-51, Korps
HMI Wati (KOHATI) Cabang Seram Bagian Timur (SBT) dengan mengusung tema
Napaktilas 51 Tahun dengan menggelar aksi nyata, diantaranya Bakti Sosial yang
diarahkan ke Pantai Gumumae.
Hal ini diungkapan oleh Ketua Kohati SBT Aryati Achmad
saat menghubungi media ini Minggu (8/10) via telpon selulernya.
Aksi bersih-bersih salah satu spot wisata SBT oleh Kohati
Cabang SBT, mengajak para pramuria yang bekerja di Caffe-Caffe yang berada
sekitaran Pantai Gumumae diantaranya, Caffe Lambada dan Mangge-mangge sebagai
bentuk solidaritas peduli lingkungan terutama Pantai yang merupakan spot wisata
di daerah ini.
"Alhamdulillah mereka sangat antusias dan itu
terlihat pada saat kerja bakti pada hari ini. Mereka bahkan menyampaikan kalau
ada aksi-aksi sosial lain dari Kohati kami minta untuk bisa dilibatkan," kata
Aryati.
Bakti sosial dengan menggandeng perempuan-perempuan
caffe ini muncul dari diskusi bersama Sekretaris Umum Badan Koordinasi (BADKO)
HMI Maluku-Maluku Utara Tahir Wailissa yang mewacana Perempuan Ritus dan Aksi.
Aryati menambahkan, kegiatan ini sebagai langkah awal
Kohati SBT dalam rangkah melaksanakan dakwah dengan tujuan, mengajak mereka
untuk bisa berubah ke arah yang lebih baik.
"Gerakan ini muncul dari hasil diskusi singkat.
Kami akan terus bergerak mengajak seluruh perempuan yang ada di SBT untuk
bergerak membantu Pemerintah daerah mewujudkan SBT yang aman dan sejahtera dan
bersih," tutur Ketua Kohati SBT itu.
(KT-FS)
0 komentar:
Post a Comment