• Headline News


    Wednesday, November 9, 2016

    MP4 SBB Apresiasi Kinerja Raharusun

    Ambon, K
    Mahasiswa Pemuda Pemantau Perkembangan Publik (MP4) Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) mengapresiasi kinerja Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) SBB, Mustafa Raharusun yang selama ini telah dianggap punya kontribusi positif bagi masyarakat di Kabupaten SBB. 

    Apresiasi positif tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum MP4 Kabupaten SBB, Muhdin Taher kepada Kompas Timur ini, Selasa (8/11) kemarin.

    Menurutnya, Wakil Ketua DPRD SBB tersebut telah banyak berkontribusi terhadap sistem pengembangan pembangunan di Kabupaten SBB, sehingga patut mendapatkan apresiasi positif dari masyarakat SBB.

    "Kinerja Wakil Ketua DPRD SBB, Mustafa Raharusun patut diapresiasi, karena telah berkontribusi bagi pembangunan di SBB. Hal ini dapat dilihat dan dirasakan lansung oleh masyarakat Huamual terutama masyarakat Negeri Luhu pada pesisir sembilan belas dusun yang tersebar," ujar Taher.

    Dia mengatakan, dari sembilan belas dusun di Negeri Luhu Kecamatan Huamual yang merasakan kontribusi Raharusun diantaranya, Dusun Ulatu, Dusun Temi, Dusun Lirang, Dusun Nasiri, Dusun Talaga dan Dusun Mangge-mangge.

    Dusun-dusun tersebut masing-masing mendapatkan jalan penghubung (Setapak) antar dusun yang bersumber dari dana aspirasi DPRD Kabupaten SBB melalui Dinas Perhubungan Kabupaten setempat dan itu yang selama ini diperjuangkan oleh Wakil Ketua DPRD, Mustafa Raharusun.

    "Itu membuktikan bahwa berbagai kebutuhan infrastruktur masyarakat setempat mulai terpenuhi. Hal itu berdasarkan pantauan yang dilakukan oleh MP4 SBB," terangnya.

    Sementara itu, Mirwan Uiya yang juga adalah salah satu fungsionaris MP4 SBB mengatakan, MP4 selalu memantau berbagai perkembangan terkait dengan pembangunan yang ada di Kabupaten SBB. 

    MP4 juga mendukung seluruh kinerja Pemerintah Kabupaten SBB dalam proses pengembangan pembangunan yang ada di SBB, baik di tingkat eksekutif maupun legislatif yang pro terhadap kepentingan masyarakat secara objektif dan transparan.

    "MP4 sebagai organisasi independen dalam memantau perkembangan pembangunan di SBB siap memberikan ide maupun gagasan dalam membantu kinerja Pemda SBB, dan kami siap mengkritisi apabila kemudian terjadi penyimpangan-penyimpangan dalam proses penyelenggaraan pemerintahan di SBB," tandasnya. (KT-SH)
    Jangan Lewatkan...

    Baca Juga

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Post a Comment

    Item Reviewed: MP4 SBB Apresiasi Kinerja Raharusun Rating: 5 Reviewed By: Kompas timur
    Scroll to Top